Furla – merupakan brand fashion ternama yang
terkenal dengan koleksi-koleksi aksesoris fashionnya berupa tas kulit
berbagai model, higga juga dompet sampai dengan yang terakhir, candy
bag. Brand asli asal Italia yang telah berdiri lebih dari 80 tahun ini
memang selalu mengedepankan inovasi gaya juga kualitas di setiap koleksi
tas Furla yang dimilikinya. Tak heran makanya, brand yang satu ini pun
telah meraih kesuksesan dan popularitas hampir di seluruh belahan dunia.
Namun, tidak berhenti disitu saja, baru-baru ini Furla berhasil
menyita perhatian pakar fashion dan juga para fashionista lewat koleksi
tas Furla musim semi dan panas 2012 terbarunya. Originalitas model dan
desain yang terinspirasi lewat suasana Mediterania ini memang dihiasi
oleh ornamen dan detil-detil klasik yang diwujudkan dalam perpaduan
materi yang berbeda serta tone warna hangat yang cerah dalam menyambut
musim yang ceria ini.
Koleksi Tas Furla Terbaru
Piper Bag.
Model Piper merupakan model Tote bag yang hadir dengan bentuk klasik
namun tetap bergaya modern dengan sedikit sentuhan eksentrik yang
diperlihatkan melalui perpaduan dua jenis bahan yang berbeda, berupa
bahan kulit sintetis bermotif print kulit buaya dengan bahan denim.
Detil-detil kecil berupa kancing berwarna emas juga menghiasi model yang
satu ini, membuatnya terkesan lebih mewah dan tampil profesional.
Globetrotter Bag.
Model Globetrotter merupakan model sling bag yang memiliki dua variasi
ukuran, yaitu ukuran besar dan juga ukuran kecil. Model yang satu ini,
memang akan sangat cocok untuk menemani penampilan kasual anda. Dihiasi
dengan perpaduan dua tone warna yang saling melengkapi kontras, juga
tali memanjang yang dapat dikalungkan pada tubuh, membuat model yang
satu ini sebagai model wajib punya bagi anda yang dinamis dan praktis.
Venere Bag. Selain
memperkenalkan koleksi tote bag dan juga sling bag, brand aksesoris
ternama ini juga memperkenalkan model clutchnya yang diberi nama Venere
Bag. Model clutch yang satu ini memiliki bentuk melekuk yang terlihat
seperti pita, membuatnya dapat dijadikan sebagai pilihan aksesoris
kasual ataupun juga saat menghadiri acara yang bersifat formal ataupun
semi-formal. Tidak hanya hadir dalam tone warna-warna terang saja. Model
Venere juga hadir dalam motif floral yang sangat menggambarkan cerahnya
musim semi dan panas ini!
Furla Candy Bag Collection.
Koleksi Candy Bag yang satu ini, merupakan terobosan terbaru dari brand
yang terkenal dengan kekokohan milik koleksi tasnya. Melalui koleksi
inipulalah, trend jelly bag hadir kembali dalam rana industri fashion
manca negara. Namun, agar trend yang satu ini tidak dilekang waktu,
koleksi Candy pun dibalut dalam perpaduan model tote bag beserta sling,
yang akhirnya memberi penampilan klasik yang tetap trendi.
Model favorit yang satu ini berhasil melirik perhatian fashionista
lewat variasi warnanya yang menggoda, serta detil-detil fashion seperti
aksen glitter ataupun studded, yang dapat membuat pandangan tertuju
langsung pada keindahannya. Melalui koleksi terbaru Candy Bag, Furla pun
menuai popularitas yang anyar hampir di hati semua para wanita.
pengen deh punya tas furla
BalasHapuspaket game